Apa Kabar Sidang Tugas Akhir?


Beberapa ekspresi para pejuang tugas akhir sejati. Tegang kabeh...

Akhirnya...everything has done! mulai dari Hardware tugas akhirku yang selesai, lalu maju sidang, revisi buku tugas akhir, jilid, dan yudisium. Sebelum sidang rasanya dunia ini gelap gulita, suram ! Tetapi kalau setelah maju sidang terasa terang benderang! Lega sekali !
Lah? Pejuang TA yang satu ini malah nangis pas sidang? *aku
Lalu apa kabarnya, sidang TA? Bukankah hal ini yang paling ditakuti oleh mahasiswa tugas akhir? Dimana kita akan berdiri selama satu jam, dengan tiga dosen penguji didampingi dosen pembimbing, dan kita serasa jadi maling ayam yang siap disidang kapan saja *looh
Berdiri selama itu untuk memaparkan hasil tugas akhir kita, lalu diberi pertanyaan yang kadang memojokkan sampai nggak bisa jawab. Saat itu aku gemetaran, takut, tangan dingin karena nggak bisa jawab. Jadinya aku hanya bisa diam, lalu berkata anu...anu...dan anu.... Selama sidang berjalan memang tidak melulu serius, banyak ketawanya, tapi ketawanya seram...karena ketawa sambil melontarkan pertanyaan aneh,,,hiiii...........
Tapi beruntunglah, hardware-ku berjalan dengan lancar ! Maju urutan pertama rasanya nggak karuan...tapi harus memberikan contoh yang baik kan !
Satu jam itu akhirnya berlalu juga. Satu jam penentuan hasil yang dikerjakan selama tiga bulan. Rasanya lega, dan lutut masih gemetaran mikirin revisi. Tapi sayang ada beberapa teman yang masih terhalang revisi alat. Semangat ya teman...wisuda pasti September 2013 kok :)
Alhasil....revisi berjalan dengan lancar dan insyaallah kunci untuk masa depan sudah terbuka perlahan...

Unesia Drajadispa

No comments: