#1 Senyuman di Rusia : Istana Bawah Tanah di Moskow

Sebahagian mungkin sudah pernah mencoba moda transportasi anti macet, rapid, terletak di bawah tanah dan menjangkau seluruh lokasi. Ya sebut saja metro. Di beberapa negara menyebutnya MRT, U-Bahn, ataupun Underground. Transportasi yang benar-benar bikin iri gadis yang di kotanya tidak terdapat moda transportasi semacam itu.
Mayakovskaya
Di Rusia, tepatnya di ibukotanya yang selalu sibuk dan everytime is rush hour, metro merupakan transportasi kebanggaan masyarakat Moskow, alasannya adalah murah, cepat, setiap menit ada, dan menjangkau hampir seluruh lokasi. Penduduk yang menetap di Moskow cukup membeli kartu Troika untuk menggunakan Metro dan hanya sekali tap di stasiun masuk hingga tujuan akhir. Murah, mudah, dan praktis. Tapi untuk pelancong yang tinggal sementara di Moskow dapat membeli kartu Ediniy yang bisa dibeli sekali untuk beberapa hari selama di Moskow.

Suasana dalam Metro di Pagi hari
Beberapa masyarakat lokal yang sempat kuajak berbincang ringan berkata dengan bangganya bahwa stasiun metro yang mereka miliki itu sangat kuat konstruksinya, bahkan bom atom pun tak bisa menghancurkannya.
Contoh Mosaik yang menceritakan kemerdekaan Ukraina
"Pernah suatu hari ada orang jatuh ke rel metro. Tapi kamu dapat lihat ada ceruk diantara dua rel, itu fungsinya untuk berlindung ketika kereta lewat dan orang yang malang tersebut dapat berbaring disitu." Jelas Vera Kukoleva, gadis cantik yang kukenal di Moskow.
Novoslobodskaya
Terlepas dari nilai ketangguhan konstruksi stasiun Metro Moskow dan eskalator penghubungnya yang super duper panjang, Vera juga mengajak untuk menyusuri lorong-lorong metro yang riuh akan orang dan menjelaskan setiap sudut yang penuh dengan nilai historisnya. Wew, lumayan ada tour guide gratisan, sehingga tak perlu juga membaca peta metro Moskow yang cukup rumit tersebut.
Gadis lulusan Fakultas Kedokteran tersebut menjelaskan detil sejarah dan maksud setiap ornamen, patung, mozaik yang ada di beberapa stasiun Metro yang dikunjungi. Alhamdulillah nggak hanya foto-foto saja seperti turis pada umumnya.

Patung Perunggu
"Ini stasiun Ploschad Revolyutsiy. Ada 76 patung perunggu dengan berbagai profesi. Ada wanita pelajar, petani, peternak, tentara. Dan dijaman dahulu semuanya berperan dalam pembangunan Uni Soviet." Jelasnya.
"Semua orang mengelus anjing perunggu disini. Katanya kalau mengelus akan diberi perlindungan serta keselamatan."
Nah, tentu saja aku segera mengelus-elus moncong anjing perunggu yang sudah mulai menguning tersebut.

Taganskaya
Stasiun selanjutnya ia melanjutkan ke stasiun Taganskaya. Stasiun itu dipenuhi dengan segitiga berwarna biru di setiap pilarnya dengan gambar pahlawan yang berbeda-beda. Lalu untuk stasiun di Kievskaya banyak terdapat mozaik beberapa profesi di langit-langitnya. Indah sekali! serasa aku sedang berjalan di lorong hotel berbintang. Stasiunnya pun bersih.
Untuk Novoslobodskaya arsitekturnya bukan lagi mozaik, tapi kaca patri yang sangat menarik dengan berbagai macam profesi intelek.

"Dulu masih jadi satu sama negara pecahan soviet. Termasuk untuk memajukan pembangunan Ukraina."
Dan beberapa interior stasiun lain yang cantik, seperti Komsomolskaya dan Mayakovskaya yang interiornya bergaya imperial bak wedding ballroom. Oh ya, hampir stasiun dipenuhi dengan lambang palu arit, jadi berhati-hatilah untuk mengunggah gambar di media sosial yah, hehe.
Setelah melihat beberapa stasiun yang sarat dengan nilai historis, dari sini aku paham, mengapa bangsa Rusia sangat hafal dengan sejarahnya dan bangga dengan segala yang dimilikinya karena di dalam stasiun pun mereka disuguhkan seni-seni yang menceritakan balik bangsanya di masa lalu. #akupunmerasamalu
Kievskaya

Komsomolskaya
Saranku ketika 'blusukan' ke metro-metro terindah di Moskow harus pagi-pagi sekali ketika aktivitas belum terlalu padat dan aktivitas untuk berfoto tidak terganggu lalu-lalang orang. Metro sendiri beroperasi mulai pukul setengah enam pagi hingga pukul duabelas malam.
Untuk lensa kamera gunakan yang fish eye, agar dapat menangkap seluruh bangunan dengan epik.
Selamat berburu gambar di istana bawah tanah Moskow!

Unesia Drajadispa

No comments: